Maratua Run 2025, Event Lari dengan Sensasi Wisata Bahari di Kalimantan Timur

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA –   Dalam upaya mengangkat potensi pariwisata Kabupaten Berau, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menggelar Maratua Run 2025, yang dijadwalkan pada 15 Februari 2025.

Menurut Sekretaris Daerah Kaltim, Sri Wahyuni, acara ini dirancang untuk memperkenalkan Pulau Maratua, salah satu destinasi wisata bahari unggulan di Indonesia. Hal ini disampaikannya dalam konferensi pers di Media Center Dinas Kominfo Kaltim, Rabu (22/1/2025).

“Kami ingin Maratua dikenal lebih luas melalui sport tourism. Selain menawarkan aktivitas lari yang sedang diminati banyak kalangan, peserta juga akan menikmati keindahan alam Maratua yang memukau,” ujar Sri Wahyuni.

Rute Maratua Run menawarkan pengalaman berbeda. Para pelari akan melewati sisi pantai, homestay lokal, dan jalur menarik lainnya, memberikan sensasi berlari di pulau yang dikelilingi laut biru. Selain itu, hadiah yang ditawarkan menjadi salah satu daya tarik utama, diklaim sebagai yang terbesar dibandingkan event lari lainnya di Indonesia.

Event ini juga menjadi yang pertama diadakan di Pulau Maratua. Persiapan sudah dilakukan dengan survei menyeluruh untuk memastikan rute yang aman dan nyaman.

Pemerintah menargetkan 600 peserta yang terdiri dari pelari nasional, internasional, dan lokal.

“Kuota nasional dan internasional sebanyak 400 orang, sedangkan peserta lokal memiliki alokasi khusus, ditambah 200 peserta dari sponsor. Kami telah memetakan kekuatan homestay untuk mengakomodasi peserta,” terang Sri Wahyuni.

Event ini juga melibatkan masyarakat lokal dalam berbagai aspek, mulai dari akomodasi hingga kuliner.

“Kami bekerja sama dengan sektor pariwisata untuk memastikan pengalaman wisata kuliner yang khas dan meminimalkan antrean,” kata Sri Wahyuni.

Sri Wahyuni menegaskan, infrastruktur jalan di Maratua sudah sangat baik sehingga tidak diperlukan perbaikan tambahan. Selain itu, seluruh transportasi menuju Maratua dipastikan aman, dan para peserta dapat memilih paket akomodasi sesuai kebutuhan.

Rencananya, Maratua Run akan menjadi agenda tahunan demi meningkatkan potensi destinasi wisata di Kalimantan Timur.

“Ke depan, kami juga memetakan wilayah lain di Kaltim yang potensial untuk dikembangkan melalui aktivasi serupa,” ungkap Sri Wahyuni.

Dengan kolaborasi media mitra dan dukungan sponsor, Maratua Run 2025 siap menjadi ajang promosi yang tidak hanya mengedepankan olahraga, tetapi juga keindahan alam bahari Indonesia. (Koko/M Jay)

Share