Pj Gubernur Akmal Malik Pantau Kesiapan Logistik Pilkada Berau

MEDIABORNEO.NET, BERAU – Pj Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Berau untuk meninjau kesiapan logistik Pilkada yang akan digelar pada 27 November mendatang, Senin (28/10/2024).

Kunjungan ini dilakukan guna memastikan kesiapan KPU dalam menyelenggarakan pemilu yang aman dan lancar.

Sesampainya di Bandara Kalimarau, Pj Gubernur disambut oleh Pjs Bupati Berau, Sufian Agus, yang langsung mengantarnya menuju gudang logistik KPU Kabupaten Berau di Jalan Durian 3, Tanjung Redeb.

Didampingi juga oleh Ketua KPU Berau Budi Hariyanto, Pj Gubernur Akmal memeriksa kondisi gudang logistik yang disiapkan untuk penyimpanan kebutuhan Pilkada.

Ketua KPU Budi Hariyanto menjelaskan bahwa logistik yang sudah diterima meliputi tinta, bilik, kotak, dan surat suara, yang dijaga ketat oleh petugas keamanan. Menurutnya, seluruh logistik telah dipacking dengan pengaman ganda sesuai standar pengamanan pemilu.

“Tempat pemungutan suara nanti akan menyesuaikan jumlah pemilih di tiap TPS,” ujar Budi.

Rencana pelipatan surat suara juga sudah dijadwalkan untuk dimulai pada 1 November, melibatkan 100 pekerja untuk memastikan proses selesai dalam empat hari.

“Terdapat 976 kotak suara, 1.900 bilik, dan surat suara sebanyak 203.532 lembar untuk pemilihan gubernur serta 205.532 lembar untuk pemilihan bupati/wali kota,” ungkapnya.

Pjs Bupati Berau Sufian Agus yang turut mendampingi, menyampaikan pentingnya kesiapan logistik pemilu sebagai sarana utama yang harus dipersiapkan KPU. Ia berharap Pilkada berjalan tertib dan aman tanpa adanya kekurangan logistik.

“Kunjungan ini bertujuan mendukung kelancaran Pilkada, dan saya berharap masyarakat pemilih akan berpartisipasi aktif pada 27 November nanti,” ujarnya.

Sufian juga berpesan agar setiap TPS dibuat semenarik mungkin guna menarik minat pemilih untuk hadir di TPS. Ia juga menekankan pentingnya koordinasi dengan BMKG terkait kondisi cuaca agar logistik tetap terjaga.

“Kita perlu antisipasi kerusakan logistik dan menjaga kesehatan para petugas agar tidak terulang insiden seperti tahun lalu,” pesannya.

Sementara itu, Pj Gubernur Akmal Malik menyatakan kekagumannya atas kesiapan KPU Berau yang sudah memiliki gudang representatif serta kelengkapan logistik yang memadai.

“Saya melihat kesiapan logistik Pilkada di Berau sudah sangat baik. Saya minta agar KPU terus bekerja maksimal demi kesiapan logistik dan sumber daya menjelang pemungutan suara,” tegas Akmal.

Dalam penutup kunjungannya, Akmal juga mengingatkan agar Kabupaten Berau menjaga situasi tetap kondusif selama masa Pilkada. Ia meminta KPU untuk mengatur lokasi kampanye akbar di dua titik berbeda guna menghindari potensi konflik antarpendukung pasangan calon.

“Kita harapkan Pilkada ini berjalan damai dengan ASN yang tetap menjaga netralitas dan menghindari gesekan yang dapat memicu kericuhan,” ujarnya.

Dengan kesiapan yang matang dan dukungan penuh dari berbagai pihak, Kabupaten Berau diharapkan mampu menjalani proses Pilkada dengan aman, tertib, dan lancar demi mendukung pesta demokrasi yang berkualitas di Kalimantan Timur. (Adv/So/M Jay)

Share