Angkasa Jaya Djoerani Silaturahmi Ngopi Bareng Wartawan

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Anggota DPRD Kota Samarinda Angkasa Jaya Djoerani menggelar silaturahmi “Ngopi Bareng Wartawan”, di salah satu cafe yang ada di Jalan RE Martadinata, Minggu malam (18/6/2023).

Berbagai hal menjadi topik diskusi menarik dalam acara silaturahmi yang dihadiri puluhan wartawan Kota Samarinda ini. Mulai dari membahas mengenai isu-isu yang saat ini berkembang hingga dorongan “melek” politik bagi generasi milenial.

“Kegiatan ini bukan formal, mungkin saja ada hal-hal yang sebelumnya ada yang bersinggungan, maka dengan silaturahmi malam ini bisa mencair, sehingga ke depannya kita bisa menjadi orang yang lebih profesional dan saling mendukung, ” ujarnya.

Dikatakan Anggota DPRD Samarinda yang juga duduk sebagai Ketua Komisi III ini, acara silaturahmi tersebut sebenarnya sudah menjadi rencana yang sejak lama disusun, namun belum terwujud karena kesibukan dan lain hal.

“Saya mencari momentum yang pas untuk bisa bertemu dengan teman-teman wartawan. Ada juga rencana lain yang ingin dilaksanakan untuk semakin mendekatkan hubungan antara legislatif dengan teman-teman wartawan, karena bagaimanapun kita ini adalah mitra, ” katanya.

Menurut Angkasa Jaya, peran wartawan dan media sangat penting bagi seorang politikus maupun partai politik.

“Peran pers ini luar biasa. Politik itu pedangnya tumpul tanpa media. Kita punya pedang untuk berpolitik, tapi tanpa media, pedang kita akan tumpul, karena media menjadi bagian dari politik ke depannya. Jadi, kepada siapa kita mau menyampaikan untuk bisa langsung ke masyarakat kalau tidak ada media. Makanya, jadi media ini sangat penting, ” tutupnya.

Penulis : Koko
Editor : M Jay

Share
Exit mobile version