MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Kalimantan Timur, Agus Hari Kesuma mengapresiasi Anugerah Siwo Golden Award VI 2023.
Menurutnya, kegiatan yang digelar oleh Seksi Wartawan Olahraga pada Persatuan Wartawan Indonesia (SIWO PWI) yang akan digelar di Balikpapan pada Senin 28 Agustus 2023 mendatang tersebut menjadi agenda tahunan dan menjadi apresiasi tertinggi bagi insan olahraga nasional berprestasi.
Kegiatan tersebut tradisinya diselenggarakan di Jakarta, tapi di tahun 2023 ini diselenggarakan di Kota Balikpapan Kaltim.
“Kali ini sangat spesial, karena akan digelar di Balikpapan, Kaltim. Ini pertama kali diluar pulau Jawa,” ujarnya, Sabtu (26/8/2023).
Melalui kegiatan tersebut, Agus Hari Kesuma berharap akan semakin menggelorakan semangat perkembangan olahraga di Bumi Etam sebagai Ibu Kota Nusantara (IKN).
Kepada seluruh tamu undangan yang akan hadir, dirinya mengucapkan selamat datang dan ucapan selamat kepada penerima Anugerah Siwo Golden Award VI 2023.
“Silahkan menikmati keindahan dan wisata Kota Balikpapan, Kaltim sekaligus mengunjungi Ibu Kota Nusantara,” katanya.
Anugerah Siwo Golden Award dibagi dalam dua kategori Umum dan Difabel. Kategori Umum terdiri dari Atlet Terbaik Putra, Atlet Terbaik Putri, Tim Terbaik, Pelatih Terbaik, Pembina, Terbaik, Atlet Harapan Putra dan Atlet Harapan Putri.
Sedangkan kategori difabel terdiri dari Atlet Terbaik Putra, Atlet Terbaik Putri dan Pelatih Terbaik. Selain itu ada juga pemberian penghargaan untuk Gubernur, Wali Kota, tokoh dan perusahaan yang memiliki kepedulian terhadap prestasi olahraga.
Editor : M. Jay