Deni Hakim Anwar: Samarinda Butuh Pembinaan SDM dan SMA Berkualitas

Anggota DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar. (Ft: Ret)

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA –   Anggota DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar, menekankan pentingnya pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang kompeten guna menghadapi perkembangan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Menurutnya, Pemkot Samarinda harus terus melakukan inovasi dalam pengembangan SDM agar masyarakat memiliki daya saing tinggi, baik di tingkat nasional maupun internasional.

“Kami ingin Pemkot Samarinda serius dalam pembangunan SDM, karena ini berkaitan langsung dengan IKN. Kita memerlukan tenaga kerja yang kompeten agar mampu bersaing dan berkontribusi dalam pembangunan,” ujarnya.

Deni juga menyoroti pentingnya pembinaan SDM secara berkelanjutan, tidak hanya melalui pelatihan, tetapi juga dengan meningkatkan kualitas pendidikan formal.

Salah satu langkah yang perlu dipertimbangkan adalah membangun sekolah menengah atas (SMA) yang memiliki kapasitas internal yang kuat.

“Pemkot harus membangun SMA berkualitas yang mampu mencetak generasi unggul. Kita tidak ingin lulusan SMA hanya bersaing di tingkat lokal atau nasional, tetapi juga harus mampu berkompetisi di kancah internasional,” lanjutnya.

Menurut Deni, keberadaan SMA yang memiliki standar tinggi akan membantu menciptakan lulusan yang siap menghadapi dunia kerja maupun pendidikan tinggi.

Dengan begitu, generasi muda Samarinda akan memiliki daya saing yang lebih baik, terutama dalam menyongsong perubahan besar akibat kehadiran IKN.

DPRD Samarinda berharap Pemkot semakin aktif dalam membuat gebrakan baru dalam pembangunan SDM. Selain mendirikan sekolah berkualitas, program pelatihan, pengembangan keterampilan, dan pemberdayaan tenaga kerja lokal juga harus menjadi prioritas utama.

“Pembangunan SDM tidak bisa dilakukan setengah-setengah. Ini harus menjadi komitmen jangka panjang agar Samarinda bisa berkembang dan tidak tertinggal dari daerah lain,” tegas Deni Hakim Anwar.

Dengan semakin dekatnya pemindahan IKN, kebutuhan akan tenaga kerja yang terampil dan berdaya saing tinggi semakin meningkat. Oleh karena itu, pembangunan SDM yang sistematis dan terencana menjadi hal yang tidak bisa ditunda lagi. (ADV/DPRD Samarinda)

Share