Dua Hari Berturut-turut Kebakaran Lahan Terjadi di Kota Samarinda

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Kebakaran lahan terjadi berturut-turut selama dua hari di Kota Samarinda dengan lokasi berbeda.

Sabtu (5/8/2023), sekitar pukul 10.45 Wita, kebakaran lahan terjadi di Jalan Telkom RT 20, Kecamatan Sambutan yang menyebabkan sedikitnya 8 ribu meter persegi luas lahan terbakar.

Kepala BPBD Samarinda, Suwarso mengatakan, dari hasil informasi yang diterima pihaknya di lokasi kejadian, kebakaran tersebut dipicu oleh pemilik lahan yang sengaja membakar lahan untuk dialihfungsikan menjadi kebun, dengan cara potongan rumput dikumpulkan di satu tempat, setelah rumput kering, selanjutnya oleh pemilik lahan tersebut dibakar. Namun rupanya angin bertiup sangat kencang yang menyebabkan api mulai merambat ke lahan lain yang ada di sekitarnya.

“Pemilik lahan bermaksud membersihkan lahannya, karena rencananya akan berkebun. Dari rumput yang dibersihkan itu dibakar, tapi dikarenakan angin kencang, sehingga api menjalar ke lahan lain, ” ujarnya.

Di lokasi, lanjut Suwarso, unsur gabungan dari BPBD Samarinda, Dinas Pemadam Kebakaran Samarinda, Babinsa dan relawan melakukan pemadaman api sebelum sempat menjalar ke pemukiman warga.

“Api dapat dipadamkan pukul 12.30 Wita. Selama pemadaman situasi aman dan terkendali, ” katanya.

Sebelumnya kebakaran lahan juga terjadi di Jalan Adi Sucipto, Palaran. Dimana, 2 ribu meter persegi lahan kapling milik warga terbakar.

Penulis : Koko
Editor : M Jay

Share