MEDIABORNEO.NET, KUKAR – Untuk memfasilitasi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menjual produk usaha mereka selama bulan Ramadan, Pemerintah Kecamatan Muara Muntai menggelar pasar Ramadan di Desa Muara Muntai Ulu.
Camat Muara Muntai, Mulyadi, menjelaskan, kegiatan pasar Ramadan ini merupakan inisiatif baru di kecamatan tersebut. Menurutnya, sebelumnya, keberadaan pasar Ramadan hanya terjadi secara spontanitas oleh masyarakat, seperti berjualan di depan rumah atau di pasar-pasar.
“Namun, tahun ini kami coba untuk mengorganisir pasar Ramadan di satu tempat yang terpusat, agar mempermudah masyarakat dalam berbelanja,” ucapnya, Selasa (12/3/2024).
Dikatakannya, untuk para pelaku UMKM diberikan lapak secara gratis dan tanpa pembatasan jenis produk yang dijual, mulai dari makanan, kue-kue, sayuran, hingga ikan. Kegiatan pasar Ramadan ini dimulai dari pukul 14.00 Wita hingga menjelang berbuka puasa.
Mulyadi berharap, kegiatan pasar Ramadan ini dapat menjadi warna baru bagi masyarakat Muara Muntai, terutama para pelaku UMKM, dengan terpusatnya kegiatan berjualan di satu tempat.
Ia juga mengharapkan agar kegiatan pasar Ramadan dapat dilaksanakan secara berkelanjutan setiap tahunnya, bahkan tidak menutup kemungkinan untuk kegiatan serupa pada bulan-bulan lainnya seperti tahun baru Islam.
Selain memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam membeli kebutuhan berbuka puasa, pasar Ramadan ini juga diharapkan dapat memudahkan para pelaku UMKM yang biasa berjualan di depan rumah, serta meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat dalam mempersiapkan berbuka puasa.
“Ini merupakan langkah positif dalam mendukung para pelaku UMKM, serta memberikan nilai tambah bagi masyarakat dalam merayakan bulan suci Ramadan,” pungkasnya. (Adv/Dri/M Jay)