Gelar Konsulda, Fahmi Idris: Baru Pertama KPU Hadirkan PPK se-Kaltim

Gelar Konsulda, Fahmi Idris: Baru Pertama KPU Hadirkan PPK se-Kaltim

MEDIABORNEO.NET, BALIKPAPAN – Kegiatan Konsolidasi daerah (Konsolda) yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim menjadi kegiatan perdana yang menghadirkan PPK se-Kaltim.

Hal tersebut diungkapkan Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris usai gelaran Konsolda yang dilaksanakan di Ballroom Grand Senyiur Balikpapan, Senin (23/9/2024).

Kegiatan yang menghadirkan Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin tersebut diikuti sedikitnya 600 peserta dari PPK se-Kaltim dan seluruh Komisioner KPU se-Kaltim, hadir pula dalam kegiatan tersebut sebagai narasumber yakni perwakilan Pengadilan Tinggi Kaltim Agus Setiawan, perwakilan Kejati Kaltim Suhardi, perwakilan Kesbangpol Kaltim Fatimah Waty, dan perwakilan Polda Kaltim M. Amin.

“Ini kali pertama KPU Kaltim menggelar kegiatan akbar dan menghadirkan PPK se-Kaltim, dan mereka (PPK) nampak semangat dan antusias pada kegiatan tersebut,” ujarnya.

Kegiatan ini kata Fahmi, memang sengaja digelar KPU Kaltim dan menghadirkan PPK sebagai peserta, hal ini kata dia, bukan tanpa alasan mengingat dalam perjalanannya para PPK tersebut menjadi ujung tombak kegiatan dalam kesuksesan Pilkada 2024 yang bakal dihelat pada 27 November mendatang.

“Dengan diundangnya para PPK di acara ini, tentunya diharapkan menjadi daya lecut yang tinggi, dalam menyukseskan gelaran Pilkada yang bakal kita laksanakan pada 27 November mendatang,” ucap Fahmi usai mengikuti acara peluncuran Deklarasi Kampanye Damai.

Dia juga menjelaskan bahwa partisipasi pemilih dalam pemilu serentak sebelumnya mencapai hampir 80 persen, melebihi target nasional 75 persen. Dengan hal tersebut setidaknya kata dia, angka tersebut bisa bertambah tinggi dalam pelaksanaan Pilkada 2024 mendatang.

“Untuk mencapai tujuan tersebut tentunya kita butuhkan kerjasama dari semua pihak termasuk, TNI/Polri, Pemrov Kaltim dan stakeholder, serta semua pihak penyelenggara termasuk PPK di seluruh wilayah Bumi Etam,” imbuhnya. (Adv/Koko/M Jay)

Share