MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Dalam rangka meningkatkan kesiapan ibadah, sebanyak 585 calon jemaah haji asal Kota Samarinda akan mengikuti kegiatan manasik haji yang akan digelar selama dua hari, pada 19-20 April 2025 di GOR Segiri Samarinda.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan terpadu yang dilakukan oleh Kementerian Agama Kota Samarinda, untuk memastikan seluruh jemaah memahami tata cara pelaksanaan ibadah haji sesuai tuntunan syariat Islam.
Kepala Kemenag Samarinda, Aji Mulyadi, menjelaskan bahwa manasik haji bukan sekadar formalitas, melainkan kebutuhan penting agar para jemaah memiliki pemahaman menyeluruh, baik secara teori maupun praktik lapangan, mengenai seluruh rangkaian ibadah di Tanah Suci.
“Pelaksanaan Manasik Haji Samarinda 2025 ini sangat vital. Kami ingin memastikan para jemaah memiliki kesiapan spiritual, fisik, dan mental menjelang keberangkatan yang dijadwalkan pada 6 Mei 2025,” ujar Aji.
Aji Mulyadi juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah bersinergi dengan Pemerintah Kota Samarinda untuk mendukung kelancaran kegiatan tersebut, baik dari sisi fasilitas maupun teknis pelaksanaan.
Sementara itu, Wali Kota Samarinda, Andi Harun, menyambut baik pelaksanaan manasik tersebut. Ia menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk memberikan dukungan penuh.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari ikhtiar agar jemaah kita bisa beribadah dengan tenang dan khusyuk. Pemkot siap memfasilitasi dan memastikan semua kebutuhan teknis di GOR Segiri dapat terpenuhi,” kata Andi Harun.
GOR Segiri Samarinda dipilih sebagai lokasi pelaksanaan karena dinilai representatif dan mampu menampung seluruh peserta dengan nyaman. Dengan manasik ini, para calon jemaah diharapkan mendapatkan pengalaman yang mendekati kondisi sebenarnya saat berada di Mekkah. (Oen/M Jay)