Ketua DPRD Kaltim Dorong Pemangku Kepentingan Patuhi Prinsip Pembangunan Hijau

Ketua DPRD Kaltim. (Ft: Sa/Mediaborneo.net)

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Ketua DPRD Kalimantan Timur, Hasanuddin Mas’ud, menekankan pentingnya penerapan prinsip pembangunan berwawasan lingkungan di tengah pesatnya pertumbuhan infrastruktur dan populasi.

Menurut Politisi fraksi Golkar itu konsep pembangunan berkelanjutan menjadi dasar untuk menjaga keberlanjutan lingkungan dan memastikan kesejahteraan masyarakat dalam jangka panjang.

“Pembangunan yang menjaga kelestarian lingkungan tidak hanya penting untuk keberlanjutan, tetapi juga menjamin kualitas hidup generasi saat ini dan mendatang,” ungkap Hasanuddin.

Ia menyoroti bahwa pendekatan ini harus melibatkan pengelolaan sumber daya alam yang terencana dan bijaksana.

Hasanuddin menekankan bahwa pemerintah daerah dan para pemangku kepentingan harus mematuhi prinsip pembangunan hijau dalam setiap kebijakan dan izin pembangunan yang dikeluarkan.

Ia memandang bahwa, kebijakan ini harus fokus pada pengelolaan kawasan yang berkelanjutan, yang melindungi keanekaragaman hayati dan mempertahankan keseimbangan ekosistem.

Ia juga menambahkan bahwa kolaborasi antarlembaga serta pendekatan berbasis ilmu pengetahuan diperlukan untuk mengoptimalkan implementasi pembangunan yang berkelanjutan.

Pembangunan yang terencana dan berbasis lingkungan hidup adalah upaya yang dapat menjamin kesejahteraan masyarakat sekaligus melestarikan alam,” tutupnya.

Pria kelahiran 1973 itu berharap Benua Etam dapat terus berkembang tanpa mengabaikan aspek kelestarian lingkungan yang menjadi dasar kesejahteraan masyarakat di masa depan. (Adv/Sa/M Jay)

Share
Exit mobile version