MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Semarak HUT ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di Kalimantan Timur (Kaltim) tahun ini diwarnai dengan acara Fashion Show Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berlangsung meriah di halaman Kantor Gubernur Kaltim, Kamis (31/10/2024).
Dengan mengusung kreativitas dan modernitas, ajang ini bertujuan untuk menampilkan sisi anggun, profesional, dan berdaya saing dari para ASN di Kaltim.
Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni, menyampaikan, acara ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga bertujuan untuk “membumikan” peran Korpri di masyarakat. Ia menekankan pentingnya anggota Korpri untuk dikenal luas melalui berbagai aktivitas kreatif yang menyentuh publik.
“Korpri bukan hanya soal menjalankan tugas, tetapi juga bagaimana ASN bisa dikenal luas di tengah masyarakat. Dengan acara seperti fashion show ini, kami harap peran Korpri lebih terasa di hati masyarakat Kaltim,” tuturnya.
Dikatakannya, kegiatan ini adalah salah satu bentuk upaya untuk membentuk citra Korpri yang modern dan inspiratif, sehingga anggota Korpri dapat menjadi contoh dalam berbagai aspek, baik dalam lingkungan kerja maupun di masyarakat.
Ajang fashion show ini diikuti oleh 92 ASN dari berbagai dinas di lingkungan Pemerintah Provinsi Kaltim, dibagi dalam kategori putra dan putri. Para peserta menampilkan busana dengan sentuhan modern yang tetap mencerminkan kedisiplinan dan profesionalisme ASN.
Sri Wahyuni didaulat menjadi juri utama bersama beberapa juri profesional, termasuk perwakilan dari Sekretariat Dewan Provinsi Kaltim, Norhayati Usman.
Pada kategori putra, juara pertama diraih oleh perwakilan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim, diikuti oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) di posisi kedua, serta Sekretariat Dewan (Setwan) di posisi ketiga.
Sementara itu, di kategori putri, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) menempati posisi pertama, disusul oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) di tempat kedua, dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) di peringkat ketiga.
Selain fashion show, perayaan HUT Korpri tahun ini juga diramaikan dengan berbagai kegiatan lain, termasuk lomba olahraga, rekreasi, dan acara besar Mahakam Korpri Run. Pada 17 November mendatang, Dispora Kaltim akan menggelar jalan santai dan sepeda santai di Lapangan Eks Bandara Temindung, Samarinda, sebagai bagian dari rangkaian acara.
“Kami ingin seluruh ASN dan masyarakat Kaltim ikut berpartisipasi dalam rangkaian perayaan ini. Ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momen untuk memperkuat kebersamaan,” tutupnya. (Adv/RN/M Jay)