MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA- Bukti nyata sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah kembali hadir di Kalimantan Timur. Pada Sabtu (17/5/2025), peletakan batu pertama pembangunan Asrama Polisi (Aspol) Gelatik di Kota Samarinda menjadi simbol kolaborasi tiga pilar penting bangsa dalam meningkatkan stabilitas keamanan dan kesejahteraan masyarakat
Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, didampingi Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha, Kapolda Kaltim, serta Gubernur dan Wali Kota Samarinda.
Dalam sambutannya, Kapolri menyampaikan bahwa pembangunan Aspol merupakan salah satu bentuk reformasi internal yang berdampak luas pada pelayanan publik.
“Sinergi yang solid akan menciptakan keamanan yang kuat. Dengan dukungan TNI dan pemerintah daerah, kami siap menjaga Kalimantan Timur sebagai wilayah yang aman, damai, dan sejahtera,” tegasnya.
Tak hanya pembangunan Aspol, kegiatan juga dirangkai dengan Bhakti Sosial TNI-Polri berupa ribuan paket sembako dan bantuan sumur bor untuk masyarakat Balikpapan. Aksi kemanusiaan ini juga menjangkau korban bencana alam di wilayah terdampak. (Koko/M Jay)