Tim SAR Cari Pencari Pasir yang Hilang di Sungai Mahakam, Kubar

Tim SAR Cari Pencari Pasir yang Hilang di Sungai Mahakam, Kubar
Ilustrasi

MEDIABORNEO.NET, KUBAR – Naas menimpa seorang pencari pasir bernama Ryan Rahmatullah (33) yang dikabarkan hilang di Sungai Mahakam, tepatnya di Kampung Sebelang, Kecamatan Muara Pahu, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) pada Kamis pagi (20/6/2024).

Ryan, yang kesehariannya bekerja di atas kapal Dredging River Horse, diketahui terakhir terlihat di bagian belakang kapal sekitar pukul 02.30 Wita Kamis kemarin.

Menurut keterangan saksi, Ryan berniat buang air kecil, namun tak lama kemudian ia tidak terlihat lagi. Rasa panik melanda rekan-rekan Ryan yang kemudian melakukan pencarian dan melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib.

Tim SAR gabungan yang terdiri dari Pos SAR Samarinda, KP XII-2015, Pam Obvitnas, Polsek Muara Pahu, PT FSP, PT NM, dan penyelam kampung segera bergerak ke lokasi untuk melakukan pencarian. Upaya pencarian dilakukan dengan menyisir sungai menggunakan perahu, melakukan penyelaman, dan menyebarkan informasi kepada masyarakat sekitar.

Namun, hingga kini, Ryan masih belum ditemukan. Pencarian terhambat oleh derasnya arus sungai dan cuaca.

Sementara itu, Tim SAR gabungan melakukan operasi pencarian hingga Jumat sore, namun belum membuahkan hasil.

“Untuk pencarian hari ini masih nihil, korban belum ditemukan. Operasi pencarian akan dilanjutkan besok hari,” kata Endrow Sasmita, Kasi OPS Basarnas Kaltim.
.

Penulis : Koko
Editor : M Jay

Share
Exit mobile version