MEDIABORNEO.NET, BALIKPAPAN – Ribuan masyarakat memadati BSCC Dome Balikpapan sejak Minggu pagi (5/11/2023), untuk meramaikan Gebyar HUT ke-4 Partai Gelora Indonesia.
Acara ini diisi dengan banyak kegiatan, mulai dari jalan sehat hingga hiburan rakyat. Tak main-main, hadiah yang disediakan oleh panitia juga beragam dengan total hadiah bernilai ratusan juta rupiah, seperti mobil, motor, sepeda gunung, sepeda listrik dan banyak hadiah hiburan menarik lainnya.
Gebyar HUT ke-4 Partai Gelora Kaltim ini juga dirangkai dengan aksi solidaritas untuk Palestina.
Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Anis Matta hadir langsung pada acara ini. Selain itu, ikut hadir Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah, Ketua DPW Partai Gelora Kaltim Hadi Mulyadi dan unsur pimpinan Partai Gelora Indonesia dari berbagai DPW dan DPC.
Kemeriahan HUT ke-4 Partai Gelora Indonesia dirasakan masyarakat Kota Balikpapan yang memenuhi BSCC Dome Balikpapan dengan warna biru. Apalagi dengan adanya hiburan rakyat yang menghadirkan artis artis ibu kota.
Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Anis Matta mengatakan, Partainya mendukung Palestina untuk merdeka. Aksi solidaritas untuk Palestina akan terus digaungkan sebagai bentuk kepedulian dan kemanusiaan.
“Pada perayaan ulang tahun Partai Gelora di Balikpapan ini kita sertakan aksi solidaritas mendukung saudara-saudara kita Palestina. Sebentar lagi Palestina akan menjadi negara merdeka, ” katanya.
Partai Gelora Indonesia, lanjutnya, menjadikan agenda utama untuk kemerdekaan Palestina.
“Kemerdekaan Palestina adalah agenda utama perjuangan Partai Gelora, wajib bagi kita memperjuangkan kemerdekaannya. Gelora punya tujuan untuk menjadi negara super power baru, supaya bisa membantu saudara kita di Palestina, ” serunya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua DPW Partai Gelora Kaltim, Hadi Mulyadi.
“Hari ini kita merayakan puncak HUT Partai Gelora ke-4. Kita hadir dalam rangka memberikan dukungan kepada saudara kita di Palestina, ” katanya.
Melalui aksi solidaritas Palestina tersebut, Partai Gelora Indonesia berhasil mengumpulkan bantuan sebesar lebih dari Rp 120 juta. Dimana bantuan tersebut nantinya akan diserahkan untuk rakyat Palestina.
Penulis : Koko
Editor : M Jay