MEDIABORNEO.NET, KUKAR – Dalam upaya memperkuat peran Satuan Lembaga Kemasyarakatan Desa (SLKD), rombongan Desa Embalut, Kecamatan Tenggarong Seberang, melakukan kunjungan studi tiru ke Desa Sidomulyo, Kecamatan Anggana, pada Jumat (28/2/2025).
Kunjungan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap keberhasilan Desa Sidomulyo dalam mengelola organisasi Rukun Tetangga (RT) hingga meraih juara tingkat Kabupaten pada tahun 2024.
Studi tiru ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru bagi Desa Embalut dalam meningkatkan partisipasi masyarakat, serta membangun sistem kelembagaan desa yang lebih efektif.
Kepala Desa Sidomulyo, Agus Haryanto, menyampaikan bahwa kunci sukses pembangunan desa terletak pada sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat.
“Kami berupaya mengoptimalkan peran RT dalam pelayanan dan kesejahteraan warga. Dengan komunikasi yang baik serta program berbasis kebutuhan masyarakat, kami bisa mencapai pembangunan desa yang lebih maju,” ujarnya.
Dalam sesi diskusi interaktif, Pemerintah Desa Sidomulyo berbagi pengalaman mengenai strategi pemberdayaan RT, mulai dari tata kelola administrasi, pelaksanaan program berbasis partisipasi warga, hingga peningkatan kualitas pelayanan masyarakat.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat (Kasi Kesra) Kecamatan Anggana, Wahyu Eka Trisnawan, serta Ketua RT 2 Sidomulyo, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Sidomulyo, dan rombongan dari Desa Embalut yang terdiri dari Kepala Desa Embalut, Ketua BPD, pengurus RT, serta tokoh masyarakat setempat.
Selain sebagai ajang berbagi pengalaman, studi tiru ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antarwarga dari kedua desa.
Kolaborasi yang terjalin diharapkan mampu menciptakan inovasi dalam pengelolaan desa, baik dari segi administrasi maupun pemberdayaan masyarakat. (ADV/Kominfo Kukar)