MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPK) Kaltim kembali menyusun program layanan peningkatan kemampuan sumber daya manusia (SDM) untuk berbagai keahlian melalui Pustaka Anak Bangsa.
Pustaka Anak Bangsa ini adalah program yang digagas DPK Kaltim dengan mengandeng instansi lain, atau lembaga sosial untuk penyaluran buku-buku mengenai pengembangan diri hingga pengelolaan berbagai usaha. Program ini nantinya diharapkan dapat menjangkau seluruh kabupaten/kota di Kaltim.
Kepala Bidang Layanan, Otomasi dan Kerjasama DPK Kaltim E. Mustika Wati mengatakan, Pustaka Anak Bangsa merupakan bentuk kerjasama DPK Kaltim dengan lembaga sosial melalui penyaluran bantuan buku. Buku-buku yang disalurkan sebagai bentuk pembinaan secara tidak langsung dalam rangka mendorong menciptakan gagasan, hingga menjadi karya atau gerakan yang dapat membantu individu menghasilkan kehidupan yang positif.
“Kami sudah ke lapangan langsung, melihat dampak dari Pustaka Anak Bangsa. Beberapa dari mereka bahkan sudah mempunyai usaha sendiri seperti, bengkel, salon. Buku memberi manfaat secara pribadi maupun keluarganya. Buku memberikan mereka ilmu untuk diterapkan,” ujarnya.
Dia menambahkan, melalui Pustaka Anak Bangsa, peran perpustakaan dapat menjadi tempat belajar bagi masyarakat untuk mengembangkan dirinya.
“Layanan DPK Kaltim akan terus kita kembangkan menyesuaikan kebutuhan masyarakat. Kami berharap DPK Kaltim akan terus berdampak baik bagi masyarakat luas,” pungkasnya. (Adv DPK Kaltim/Koko/M Jay)