Anggota DPRD Kaltim Ini Minta Wartawan Ikut Awasi Penggunaan APBD

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Anggota DPRD Kaltim Puji Setyowati meminta seluruh pihak untuk turut serta melakukan pengawasan penggunaan anggaran APBDP 2023 yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim.

Termasuk, kata dia, wartawan dapat turut serta melakukan pengawasan atas penggunaan anggaran tersebut.

Dikatakannya, di era keterbukaan dan pertanggungjawaban dalam pengelolaan anggaran menjadi hal yang sangat penting untuk menjaga kepentingan rakyat. Sehingga, dengan peran wartawan untuk melakukan pengawasan juga sangat dibutuhkan.

“Jurnalis seharusnya ikut mengawasi karena pasti dekat dengan rakyat,” katanya.

Kata dia, jika wartawan menemukan adanya hal-hal yang mencurigakan atau tidak sesuai dalam penggunaan APBD-P di berbagai lembaga pemerintah, maka harus berani melaporkan hal tersebut kepada pihak yang berwenang.

Hal ini dianggap sebagai sebuah kontribusi positif karena membantu menjaga integritas dan efisiensi pengelolaan dana publik. Dia juga menekankan bahwa keberadaan wartawan dalam pengawasan anggaran adalah sebuah langkah positif untuk mencegah potensi penyalahgunaan dana publik dan memastikan bahwa anggaran tersebut digunakan sesuai dengan aturan dan untuk kepentingan rakyat.

Dia mengingatkan bahwa wartawan memiliki peran penting dalam menjaga keterbukaan dan pertanggungjawaban dalam penggunaan APBD-P, sehingga rakyat dapat yakin bahwa dana publik digunakan secara efektif dan sesuai dengan tujuan yang seharusnya.

“Jangan takut, tidak ada yang harus ditakuti,” tegasnya. (Hk/M. Jay/Adv/DPRD Kaltim)

Share