Tim Pesilat Kaltim Target 10 Emas Pada Ajang Pra POPNAS 2022

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Pada ajang Pra POPNAS 2022 zona IV ini , tim pencak silat Kaltim optimis dapat meraih juara umum.

Pelatih pencak silat Kaltim Abdul Muqit mengatakan, untuk benar-benar dapat melaju ke ajang POPNAS 2023, dirinya telah melakukan persiapan matang kepada seluruh tim pencak silat Kaltim sejak jauh hari. Berbagai program latihan digiatkan untuk menampilkan permainan yang terbaik.

“Saya yakin dan percaya, dengan kemampuan atlet – atlet kami, maka kita akan targetkan juara umum,” ujarnya.

“Target ini tidak berlebihan saya rasa, karena mereka (atlet pencak silat Kaltim, red) telah sejak jauh hari mempersiapkan diri dengan menjalankan program latihan, demi menyuguhkan performa yang baik dalam pertandingan nantinya,” sambung Abdul Muqit.

Diungkapkannya, tim pesilat Kaltim telah menjalani Training Center (TC) sejak Agustus silam, sehingga Abdul Muqit menyakini, dari keseluruhan persiapan baik fisik dan mental serta teknis sudah dimiliki timnya.

Dikatakannya, untuk ajang Pra POPNAS 2022 ini, tim pesilat Kaltim mentargetkan mampu meraih 10 medali emas.

Abdul Muqit menambahkan, semangat timnya untuk dapat melaju ke ajang POPNAS 2023 sangat tinggi.

“Target kami 10 medali emas. Dari 9 atlet putra dan 8 atlet putri, mereka akan diturunkan pada kategori tanding.
Untuk kategori seni tunggal dan regu, tim pencak silat Kaltim akan menurunkan 3 kelas putra dan 3 kelas putri,” tandasnya. (Adv/Koko/M Jay)

Share