Operasi Pencarian Juru Mudi Kapal Ocean Brave Berlanjut

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Tim SAR gabungan kembali melaksanakan operasi pencarian terhadap korban tenggelam berkewarganegaraan China bernama Wu Jiantao, Senin pagi (11/9/2023).

Korban adalah juru mudi kapal Ocean Brave berbendera Liberia. Dia dilaporkan hilang saat kapalnya melintas di sekitar perairan Selat Makassar, Sabtu dinihari kemarin.

Operasi pencarian ini melibatkan Tim SAR gabungan dari Tim Rescue KPP Balikpapan, crew KN Wisanggeni dan crew MV Ocean Brave.

“Hari ini adalah operasi pencarian di hari ketiga terhadap korban,” ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Balikpapan (Basarnas Kaltim), Melkianus Kotta.

Dikatakannya, Tim SAR melakukan pencarian menggunakan KN Wisanggeni dengan penyisiran area seluas 720 NM². Sedangkan MV Ocean Brave melakukan pencarian dengan luas area 720 NM² arah utara.

“Pola pencarian menggunakan parallel sweep search dengan track spacing 1 sampai 2 NM, ” kata Melkianus lagi.

Untuk diketahui, pada Sabtu (9/9/2023) sekitar pukul 00.30 Wita, kapal Ocean Brave melintas di perairan Selat Makassar. Saat itu kapten kapal menyadari bahwa juru mudinya tidak ada di atas kapal setelah berlayar sekitar 11 NM.

Saat itu kapten kapal menyalakan sinyal EPIRB yang menandakan ada bahaya yang langsung direspon tim penolong. Kapten kapal selanjutnya memutuskan untuk kembali ke lokasi terakhir yang diduga sebagai tempat jatuhnya korban.

Penulis : Koko
Editor : M Jay

Share