Puluhan Rumah di Tenggarong Ludes Terbakar

MEDIABORNEO.NET, KUKAR – Di saat banyak orang masih terlelap, justru warga yang tinggal di Jalan Maduningrat dan Jalan Danau Semayang, Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong, Kukar panik, lantaran kobaran api “mengamuk” di puluhan rumah warga di wilayah tersebut, sekitar pukul 02.10 Wita, Senin (25/9/2023).

Tak ayal, warga yang bermukim khususnya di Gang Madu RT 7, RT 13 dan RT 16 kalang kabut menyelamatkan diri dan harta bendanya.

Sementara, api terus membesar dan “melahap” bangunan rumah warga yang mayoritas berbahan kayu.

Puluhan petugas pemadam kebakaran gabungan dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Pertolongan Kabupaten Kukar, BPBD Kukar dan relawan turun ke lokasi kejadian untuk memadamkan api. Sebanyak 8 unit mobil pemadam juga dikerahkan. Setelah lebih dari satu jam berjibaku dengan kobaran api, akhirnya kebakaran berhasil dipadamkan.

Data yang diterima dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kukar, ada sedikitnya 20 unit bangunan rumah warga ludes terbakar dalam musibah tersebut dan puluhan KK kehilangan tempat tinggal. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

“Penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan pihak kepolisian, ” ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kukar, Fida Hurasani.

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kukar terus mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kukar untuk berhati-hati dan waspada pada hal-hal yang dapat menyebabkan munculnya kebakaran. Pemeriksaan jaringan listrik di rumah-rumah warga sangat dianjurkan dilakukan secara rutin. Termasuk menyediakan Apar untuk penanganan dini jika ada kebakaran.

Penulis : Koko
Editor : M Jay

Share