Bangsalan Puluhan Pintu di Jalan Gelatik Terbakar

MEDIABORNEO.NET, SAMARINDA – Si “jago merah” mengamuk di pemukiman padat penduduk Jalan Gelatik 1 Blok C RT 13, Kelurahan Temindung Permai, Kecamatan Sungai Pinang yang menyebabkan sedikitnya 8 unit bangunan rumah ludes terbakar, Kamis (10/5/2023).

Sekitar pukul 10.00 Wita terlihat kepulan asap hitam mengudara, mengundang perhatian warga di Jalan Gelatik. Belakangan diketahui ternyata sebuah rumah sudah terbakar.

Api dengan cepat merambat dari satu rumah ke rumah lainnya, lantaran jarak rumah warga berdempetan dan mayoritas berbahan kayu. Kobaran api semakin membesar dan membuat warga panik.

Kejadian itu dengan cepat langsung direspon petugas pemadam kebakaran maupun relawan.

Padatnya penduduk dan sulitnya akses masuk pemukiman untuk mobil tangki fire truk milik Disdamkar dan PMK Swasta, menjadi salah satu kendala. Selain itu, banyaknya warga yang menonton turut menyulitkan petugas pemadam untuk bergerak cepat.

Di lokasi kejadian, ada sebanyak 7 unit tangki fire milik Disdamkar dan PMK Swasta dikerahkan, ditambah bantuan 15 mesin portabel milik relawan. Setelah sekitar 1 jam kemudian upaya pemadaman api membuahkan hasil.

Data ITS-TRC Samarinda, kebakaran menyebabkan 8 bangunan terbakar. Terdiri dari 1 unit rumah bangs 26 pintu, 7 unit bangunan rumah tunggal. Sementara, 4 unit rumah ikut terdampak. Terdapat 14 KK atau 45 jiwa kehilangan tempat tinggal.

Sementara itu, 5 orang warga, termasuk relawan harus mendapatkan penanganan medis. Yakni, 1 orang warga mengalami sesak nafas, 1 orang relawan juga mengalami sesak nafas, 2 orang warga mengalami luka robek ringan dan 1 orang warga pingsan.

“Untuk penyebab pasti kebakaran masih diselidiki pihak kepolisian, ” kata Ketua ITS-TRC Samarinda Joko Iswanto.

Penulis : Koko
Editor : M Jay

Share